LiburanBali Logo

Kelingking Beach: Tebing Dinosaurus yang Unik di Nusa Penida!

Kelingking Beach Nusa Penida

[mks_dropcap style=”square” size=”16″ bg_color=”#face09″ txt_color=”#333″]This post is also available in English[/mks_dropcap]
 
Tebing dengan bentuk dinosaurus T-Rex yang dikelilingi lautan super biru akan membuat kamu kagum. Hati-hati! Datang ke sini bisa memunculkan rasa betah dan tidak mau pulang!

Keindahan Alam Pantai Kelingking Cliff Nusa Penida
Photo credit: IG @roaalonso (left), IG @roaalonso(right)

Nusa Penida memang tidak ada matinya menawarkan keindahan. Setelah Angel’s Billabong dan Broken Beach yang memikat, kini hadir lagi pantai yang super kece! Kamu bisa menikmati pantai ini dari ketinggian atau turun ke bawah untuk merasakan pasir dan air laut yang ombaknya cukup menantang.

Di Pantai Kelingking, kamu akan menemukan sesuatu yang memikat. Jangan heran kalau di tempat yang cukup sepi ini selalu dikunjungi oleh mereka-mereka yang gila petualangan, seperti kamu!

Baca juga tempat wisata lainnya di Nusa Penida:

[mks_pullquote align=”center” width=”600″ size=”” bg_color=”#facf0d” txt_color=”#2b60ae”]

Daya Tarik Pantai Kelingking

[/mks_pullquote]

Kelingking Cliff Point

Daya tarik utama dari pantai ini adalah tebing tinggi yang ada di atas pantai. Dari titik ini kamu bisa melihat tebing yang menjorok ke lautan dengan bentuk seperti dinosaurus.

Dari titik inilah kamu bisa melihat keindahan dari tebing kelingking yang masyhur di kalangan wisatawan. Jangan lupa bawa kamera yah! Kamu gak bakal mau ngelewatin pemandangan seindah ini!

Oh ya, karena lokasi tebing ini cukup curam dan pembatasnya hanya pagar bambu, jangan terlalu ke tepi. Hati-hati kalau mau melakukan selfie agar tidak lepas kontrol.

[mks_separator style=”dotted” height=”7″]

[mks_separator style=”blank” height=”2″]

Keindahan Alam Pantai Kelingking Cliff Nusa Penida
Photo credit: IG @lolahubner

Pantai Berpasir Putih

Setelah puas menikmati keindahan pemandangan dari puncak, kamu bisa turun untuk menjelajahi pantainya (kalau kuat hehehe). Pantai Kelingking tidak terlalu panjang dan berbatasan langsung dengan tebing. Meski demikian, kamu tetap bisa menjelajahinya sampai puas.

Kalau kamu ingin mencebur ke lautan dan menikmati suasana biru yang menyejukkan, lakukan dengan hati-hati. Pasalnya ombak di sini cukup besar sehingga hanya direkomendasikan untuk mereka yang sudah ahli saja.

[mks_separator style=”dotted” height=”7″]

[mks_separator style=”blank” height=”2″]

Keindahan Alam Pantai Kelingking Cliff Nusa Penida saat Sunset
Photo credit: IG @selcouth_vagary

Menunggu Matahari Terbenam

Setelah puas mengabadikan momen di puncak dan bermain-main di pantai, haruskah langsung pulang? No, tunggu sampai senja tiba. Saat langit mulai gelap dan matahari terbenam, suasana di pantai ini akan semakin menarik dan juga romantis. Jangan lupa untuk mengabadikan momennya juga ya!

[mks_pullquote align=”center” width=”600″ size=”” bg_color=”#facf0d” txt_color=”#2b60ae”]

Tips Mengunjungi Pantai Kelingking

[/mks_pullquote]

Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan sebelum menjelajahi Kelingking Beach atau Pantai Kelingking dan titik puncaknya. Lakukan tips ini dengan baik agar bisa berjalan dengan lancar.

[mks_separator style=”dotted” height=”7″]

[mks_separator style=”blank” height=”2″]

Pilih Alat Transportasi yang Tepat

Kalau kamu ingin tiba di kawasan pantai yang super indah ini tepat waktu, pilih alat transportasi yang tepat. Biasanya turis yang datang ke sini menyewa sepeda motor selama setengah hari.

Menyewa sepeda motor dilakukan agar kamu bisa menjelajahi tempat lain di sekitar pantai dengan mudah. Pakai mobil juga bisa sampai ke kawasan ini meski tarifnya mungkin lebih mahal dari motor.

[mks_separator style=”dotted” height=”7″]

[mks_separator style=”blank” height=”2″]

Gunakan Pakaian yang Nyaman

Selalu gunakan pakaian yang nyaman dan memiliki sirkulasi udara yang cukup baik. Kalau pakaian yang kamu pakai agak tebal, kamu akan mudah berkeringat dan juga lelah.

Kalau memungkinkan pakailah pakaian renang. Kalau situasi mendukung kamu bisa berenang di lautan yang super biru.

[mks_separator style=”dotted” height=”7″]

[mks_separator style=”blank” height=”2″]

Gunakan Sepatu Jangan Sandal

Selalu gunakan sepatu, jangan sandal. Medan untuk menjelajahi tempat ini cukup ekstrem sehingga memakai sandal akan memberikan cukup banyak masalah, salah satunya putus atau gampang copot.

[mks_separator style=”dotted” height=”7″]

[mks_separator style=”blank” height=”2″]

Tiket Masuk Pantai Kelingking

Tiket masuk ke kawasan ini sekitar Rp 5.000 belum termasuk ongkos untuk parkir kendaraan yang kamu sewa.

[mks_separator style=”dotted” height=”7″]

[mks_separator style=”blank” height=”2″]

Bagaimana? Indah sekali bukan? Kalau kamu tidak mau ribet menyusun itinerary, serahkan semuanya pada LiburanBali. Kami akan mengatur Paket Wisata Nusa Penida-mu dengan sempurna! Chat kita langsung yuk!

 

Tinggalkan komentar